Lansia yang bahagia di era internet

Maria Josepha Retno Priyani

Abstract


 Penduduk lanjut usia jumlahnya makin meningkat. Menurunnya kondisi fisik, berkurangnya penghasilan, terbatasnya relasi mengancam eksistensi diri dan kebahagiaan lansia.  Perkembangan teknologi, membuat dunia  bergegas (hurried world), dan berakibat lansia tertinggal, terpinggirkan, sendirian, kesepian, tidak bahagia dan sakit-sakitan, yang akhirnya akan membebani keluarga dan negara. Tulisan ini bertujuan untuk menginspirasi bahwa lansia dapat berguna dan bahagia justru dengan menggumuli perkembangan teknologi.  Upaya yang pertama dan utama adalah mendorong lansia untuk menyadari perlunya  memperbaharui diri, baik fisik, kognitif, emosional maupun spiritual; sehingga hidupnya seimbang. Selanjutnya lansia perlu didampingi untuk merencanakan kegiatan yang sesuai dengan pribadi mereka. Lansia didorong untuk   mengenal dan memanfaatkan kemajuan teknologi.  Melalui pemanfaatan smartphone dengan berbagai fitur yang memberikan kemudahan, para lansia dapat tetap aktif, produktif, berwawasan luas, berjejaring, sehingga hidup nyaman dan aman, bahagia dan sejahtera serta tetap memiliki eksistensi diri  di dunia yang bergegas.  

Kata kunci : bahagia, era digital, lanjut usia


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.