Uji Validitas Modul Permainan Tradisional Dengan Metode Experiential Learning Berbasis Denver Development Screening Test (DDST/Denver II)
Abstract
Tujuan penelitian yaitu untuk menyusun modul permainan tradisional berbasis tes Denver. Metode yang digunakan studi deskriptif dengan model 3D (define, design, develop). Data penelitian diperoleh dari tiga tahapan yaitu tahapan pertama merupakan analisa kebutuhan melalui tahapan perkembangan yang dikaji melalui tes Denver yaitu Motorik Kasar, Bahasa, Adaptif-Motorik Halus, Personal Sosial. Tahapan kedua yaitu merancang kerangka acuan kegiatan pelaksanaan permainan tradisional. Tahapan ketiga yaitu melakukan validasi oleh validator (Tokoh Budaya, Guru, Teman sejawat). Penetapan validator dilakukan secara purposive. Tahap validasi yang dilakukan yaitu validitas isi, dan validitas konstruk. Analisa data yang digunakan yaitu analisis deskriptif. Hasil uji validitas modul permainan tradisional yang dinilai validator termasuk dalam kriteria valid, meskipun dengan beberapa saran perbaikan. Kriteria validitas yang dimaksud dinilai dari aspek materi, penyajian dan bahasa serta kemudahan dalam penggunaannya. Dapat disimpulkan bahwa modul permainan tradisional berbasis denver tes yang telah disusun dengan valid ditinjau dari validitas isi dan validitas konstruk.
Â
Kata Kunci : Validitas Modul, Permainan Tradisional, Tes Denver
Â
Kata Kunci : Validitas Modul, Permainan Tradisional, Tes Denver
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.