Analisa Pengaruh Nilai Kapasitor Bank Terhadap Faktor Daya Pada Gedung Treasury Tower

Ahmad Zhafran, Aripin Triyanto, Hadi Permana

Abstract


Latar belakang dalam tugas akhir ini adalah mengenai penggunaan energi listrik dalam sekala besar terkadang menjumpai beberapa macam masalah. Permasalah tersebut diantaranya seperti adanya penurunan tegangan pada sistem kelistrikan dan rugi-rugi pada jaringan. Banyaknya beban bersifat induktif akan membutuhkan daya reaktif yang sama besarnya. Tujuan tugas akhir ini guna mengetahui pengaruh dari pemasangan atau penggunaan kapasitor bank terhadap faktor daya saat ini, lalu membandingkannya dengan faktor daya standar (0,85) Metodologi dalam penelitian ini menggunakan metode perhitungan segitiga daya, metode tersebut daya reaktif pertama sebelum kompensasi dihitung dengan cos φ1 sedangkan daya reaktif terakhir menggunakan cos φ2. Hasil dari pelaksanaan penelitian dan perhitungan ini mendapatkan nilai rata-rata faktor daya sebesar 0,98 yang dipengaruhi beban terpasang menghasilkan arus sebesar 601,6 A dan membandingkan dengan nilai faktor daya standar 0,85 dengan penggunaan beban yang sama menghasilkan arus sebesar 692,6 A efesiensi arus yang didapat sebesar 91 A. Lalu kompensasi daya reaktif yang dihasilkan dari perbandingan faktor daya tersebut sebesar 88,5 kVAR dengan nilai kapasitor sebesar 52,8 microFarad.

Keyword: Energi listrik, Rugi jaringan, Faktor daya, kapasitor bank


Full Text:

PDF

References


V. Tulus Pangapoi Sidabutar, “Kajian pengembangan kendaraan listrik di Indonesia: prospek dan hambatannya,†J. Paradig. Ekon., vol. 15, no. 1, pp. 21–38, 2020, doi: 10.22437/paradigma.v15i1.9217.

A. Triyanto, A. L. Sakti, H. Nugraha, and A. A. Rifai, Operasi dan stabilitas sistem tenaga, no. 1. UNPAM PRESS, 2022.

B. S. Nasional, “Persyaratan Umum Instalasi Listrik 2000 (PUIL 2000),†DirJen Ketenagalistrikan, vol. 2000, no. Puil, pp. 1–133, 2000.

A. D. Pangestu, F. Ardianto, and B. Alfaresi, “Sistem Monitoring Beban Listrik Berbasis Arduino Nodemcu Esp8266,†J. Ampere, vol. 4, no. 1, p. 187, 2019, doi: 10.31851/ampere.v4i1.2745.

D. A. Basudewa, “Analisa Penggunaan Kapasitor Bank terhadap Faktor Daya Pada Gedung IDB Laboratory UNESA,†J. Tek. Elektro, vol. 09, no. 03, pp. 697–707, 2020.

A. K. Al Bahar, “Analisa Pengaruh Kapasitor Bank Terhadap Faktor Daya Gedung TI BRI Ragunan,†Ilm. Elektrokrisna, vol. 6, no. 1, pp. 33–41, 2017.

S. Lia, “PENYULUHAN K3 LISTRIK BAGI PEKERJA TAHAP IX RSUD SITI FATIMAH SUMATERA SELATAN,†Abdimas, vol. 1, no. 8.5.2017, pp. 2003–2005, 2022, [Online]. Available: https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/autism-spectrum-disorders

B. G. Melipurbowo, “Pengukuran Daya Listrik Real Time Dengan Menggunakan Sensor Arus Acs.712,†Orbith, vol. 12, no. 1, pp. 17–23, 2016, [Online]. Available: https://jurnal.polines.ac.id/index.php/orbith/article/view/309


Refbacks

  • There are currently no refbacks.