Analisa Efisiensi Kinerja Generator G-101 Pada Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi

Arrdy Kusumma Wijaya, Dedi Nugroho, Agus Adhi Nugroho

Abstract


Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) adalah pembangkit tenaga listrik yang dihasilkan dari panas bumi. Pada dasarnya prinsip kerja PLTU dan PLTP hampir sama yaitu dengan memanfaatkan uap panas bumi untuk memutar turbin. Pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP) biasanya memanfaatkan uap yang bersumber dari reservoir panas bumi untuk memutar turbin agar dapat membuat generator bergerak dan menghasilkan energi listrik. Efisiensi merupakan persamaan yang penting dalam termodinamika untuk mengetahui seberapa baik konversi energi yang terjadi. Daya masukan generator berupa daya mekanik karena turbin dan generator dikopel dan bekerja bersama untuk menghasilkan daya keluaran menjadi daya listrik. Efisiensi generator akan mempengaruhi kinerja dari sistem PLTP, semakin besar efisiensi dari generator maka keandalan sistem juga semakin baik. Selama beroperasi diperkirakan efisiensi generator mengalami penurunan akibat beberapa faktor seperti rugi-rugi daya generator, generator trip, faktor lamanya pemeliharaan, atau kesalahan dalam pengoperasian. PLTP Unit 1 PT. Geo Dipa Energi Dieng merupakan PLTP yang beroperasi untuk terkoneksi dengan sistem tenaga listrik Jawa-Bali. Permasalahan yang sering terjadi adalah apakah performa dari generator PLTP Unit 1 PT. Geo Dipa Energi Dieng mampu bekerja secara maksimal untuk terkoneksi dengan sistem tenaga listrik Jawa-Bali. Penyebab kinerja dari generator adalah generator yang sudah bekerja terjadi penurunan beban (derating), trip (unit shutdown), lamanya pemeliharaan, kesalahan dalam beroprasi, perawatannya dan lain sebagainya. Akibat dari kinerja generator yang tidak maksimal adalah dapat membuat penurunan untuk performa dari sistem tenaga listrik Jawa-Bali. Solusi untuk permasalahan tersebut adalah perlu dilakukan kembali mengenai analisa performa dari generator tersebut.

Kata Kunci : PLTP, Efisiensi, Generator


Full Text:

PDF

References


W. A. Kusumma, “SISTEM PROTEKSI GENERATOR MENGGUNAKAN VACUUM CIRCUIT BREAKER PADA PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA PANAS BUMI (PLTP),†vol. 126, no. 1, pp. 1–7, 2019.

Gehringer; Loksha; Victor, “Geothermal Handbook : Planning and Financing Power Generation,†World Bank Tech. Rep., vol. 002/12, pp. 1–164, 2002.

H. Radhitya, “LAPORAN KERJA PRAKTEK PT . GEO DIPA ENERGI UNIT DIENG PROGRAM STUDI TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL ‘ VETERAN ’ YOGYAKARTA,†no. 121110011, 2015.

SPLN K7.001, “Indikator Kinerja Pembangkit,†no. 357, 2007.

M. La Ode, R. Abdul, G. Ikral, and S. Triska, “Analisis Performansi Turbin dan Generator di PLTP Lahendong Unit 1 Tomohon,†J. Sinergi Jur. Tek. Mesin, vol. 17, no. 1, p. 25, 2019, doi: 10.31963/sinergi.v17i1.1589.

Annisa, Winarso, and D. Wakhyu, “Analisis Pengaruh Perubahan Beban Terhadap Karakteristik Generator Sinkron,†vol. 1, no. 1, pp. 37–53, 2019.

M. Manguma, A. Sompotan, and J. Nusa, “PENGARUH PERUBAHAN BEBAN TERHADAP EFISIENSI

GENERATOR DI UNIT 2 PLTP LAHENDONG,†vol. 2, pp. 109–113, 2021.

R. Catur Pamungkas, M. Yusvin Mustar, and R. Syahputra, “Analytical Studies of the Excitation System of Synchronous Generator in Steam Power Plant Unit 3 and 4 at PJB UP Gresik,†J. Electr. Technol. UMY, vol. 1, no. 3, pp. 148–156, 2017, doi: 10.18196/jet.1320.

N. Moh Rifqi, “ANALISIS EFISIENSI GENERATOR SINKRON UNIT 2 11.8 KV 55 MW PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA PANAS BUMI PT. INDONESIA PT. INDONESIA POWER UPJP KAMOJANG,†vol. 1, 2017.

Muharrir and I. Hajar, “Analisis Pengaruh Beban Terhadap Efisiensi Generator Unit 2 PLTP PT. Indonesia Power UPJP Kamojang,†Kilat, vol. 8, no. 2, pp. 93–102, 2019, doi: 10.33322/kilat.v8i2.643.




DOI: http://dx.doi.org/10.30659/ei.4.1.43-48

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal Transistor EI diterbitkan oleh Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Sultan Agung, Semarang, Indonesia