Pengaruh Edukasi Latihan Pasien Paska Stroke dan Kemandirian Aktivitas Kehidupan Sehari-hari

Ika Rosdiana, Durrotul Jannah

Abstract


Stroke akan mengubah hidup secara fisik dan emosional. Kondisi tersebut diakibatkan karena kelemahan anggota badan, mati rasa atau kelumpuhan, gangguan komunikasi, gangguan penglihatan, dan gangguan pengabaian satu sisi yang terdampak. Modified Rankin Scale (mRS) adalah skala peringkat hasil global untuk pasien pasca stroke. Digunakan untuk mengkategorikan tingkat disabilitas seseorang dengan mengacu pada kegiatan sebelum mengalami stroke dalam melakukan aktivitas tertentu. Indeks Barthel adalah skala yang menunjukkan kemampuan untuk melakukan aktivitas kehidupan sehari hari. Latihan fisik setelah stroke dapat meningkatkan kemandirian dan memperbaiki kapasitas fungsional umum setelah stroke. Latihan fisik juga berpotensi memberikan manfaat psikososial, terutama melalui aktivitas kelompok. karena latihan fisik dan kebugaran kardiorespirasi merupakan salah satu faktor risiko terjadinya stroke. Latihan fisik dan olahraga memiliki peran mengurangi kemungkinan stroke berulang dan memperbaiki kondisi komorbiditas lainnya. Tujuan dari Program Kemitraan Wilayah (PKW) ini adalah memberikan edukasi dan latihan fisik pada penderita paska stroke. Hasilnya, didapatkan bahwa edukasi dan latihan rutin penderita post stroke meningkatkan tingkat kemandirian fungsional dan kemandirian dalam melakukan aktivitas sehari hari. Terjadi perubahan mRS di awal rawat jalan 47.37% mengalami disabilitas sedang – berat dan 2.11% mengalami disabilitas berat, setelah menjalani latihan fisik terjadi peningkatan 36.84% menjadi disabilitas ringan dan tidak ada lagi yang mengalami disabilitas berat. Dari penilaian Indeks Barthel didapatkan pada awal rawat jalan 47.37% ketergantungan berat, 47.37% ketergantungan total, setelah melakukan Latihan fisik terjadi peningkatan kemandirian 36.84% menjadi mandiri dan 57.89% menjadi kemandirian sedang, tidak ada lagi yang mengalami ketergantungan total.

A stroke will change your life physically and emotionally. This condition is caused by weakness of the limbs, numbness or paralysis, communication disorders, vision problems, and neglect of one affected side. Modified Rankin Scale (mRS) is a global outcome rating scale for post-stroke patients. Used to categorize a person's level of disability by referring to activities before experiencing a stroke in carrying out certain activities. The Barthel Index is a scale that shows the ability to carry out daily life activities. Physical exercise after stroke can increase independence and improve general functional capacity after stroke. Physical exercise also has the potential to provide psychosocial benefits, especially through group activities because physical exercise and cardiorespiratory fitness are risk factors for stroke. Physical exercise and exercise have a role in reducing the possibility of recurrent stroke and improving other comorbid conditions. The aim of this Regional Partnership Program is to provide education and physical exercise to post-stroke sufferers. As a result, it was found that education and routine exercise for post-stroke sufferers increased the level of functional independence and independence in carrying out daily activities. There was a change in mRS at the beginning of the outpatient treatment, 47.37% experienced moderate - severe disability and 2.11% experienced severe disability, after undergoing physical exercise there was an increase of 36.84% to mild disability and no one else experienced severe disability. From the Barthel Index assessment, it was found that at the start of outpatient care, 47.37% were severely dependent, 47.37% were totally dependent, after doing physical exercise there was an increase in independence, 36.84% became independent and 57.89% became moderately independent, no one experienced total dependence anymore.


Keywords


Barthel index; physical exercise; mRS; post stroke

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.30659/ijocs.5.2.147-155

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Ika Rosdiana, Durrotul Jannah

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.