PEMEROLEHAN SINTAKSIS ANAK USIA ENAM TAHUN ENAM BULAN (STUDI KUALITATIF PADA ZIYAN)
Abstract
Seorang anak dalam berkomunikasi membutuhkan kemampuan yang didapatkan melalui proses pemerolehan bahasa. Proses pemerolehan setiap anak pun berbeda-beda, oleh karena itu penelitian ini penting untuk melihat sejauh mana seorang anak yang menjadi objek dalam penelitian ini mendapatkan pemerolehan bahasanya. Adapun tujuan dari penelitian ini ialah peneliti ingin melihat pemerolehan bahasa dalam bidang sintaksis terhadap anak usia 6 tahun 6 bulan yang bernama Sayyid Zikyan Milzam Harahap. Sumber data yang menjadi objek penelitian ini yaitu tuturan atau ucapan lisan anak usia 6 tahun 6 bulan yang bernama Sayyid Zikyan Milzam Harahap dalam bidang sintaksis. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu dengan penelitian kualitatif melalui pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan peneliti dalam penelitian ini menggunakan teknik simak, cakap (wawancara), dan juga rekam. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa anak berusia 6 tahun 6 bulan bernama Ziyan sudah mampu menghasilkan kata maupun kalimat dalam setiap kegiatannya. Hal itu dapat dibuktikan dari tuturannya sehari-hari dengan lawan tuturnya yaitu peneliti, ibu kandung, dan juga saudara anak tersebut. Teori yang digunakan dalam menganalisis tuturan Ziyan yaitu merujuk pada Abdul Chaer tentang klasifikasi kalimat yang meliputi kalimat berita (deklaratif), kalimat tanya (interogatif), kalimat perintah (imperatif), dan kalimat seru (interjektif). Hasil dari penelitian ini yaitu Ziyan sudah mampu mengujarkan kalimat deklaratif sebanyak 10 kalimat, kalimat interogatif sebanyak 5 kalimat, kalimat imperatif sebanyak 2 kalimat, dan kalimat interjektif sebanyak 4 kalimat. Adapun simpulan yang dapat peneliti ambil melalui penelitian ini yaitu Ziyan sudah mampu menghasilkan bentuk-bentuk kalimat seperti yang tertera di hasil dan dapat disimpulkan bahwa Ziyan kurang mampu dalam menuturkan kalimat imperatif, hal itu dibuktikan dengan hasil tuturannya berbentuk kalimat interjektif yang tidak dominan.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: http://dx.doi.org/10.30659/j.8.1.1-15
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2020 Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia is published by Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP Universitas Islam Sultan Agung, Indonesia in collaboration with Perkumpulan Pengelola Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pengajarannya (PPJB-SIP).