HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP KESEHATAN DENGAN PERILAKU MEROKOK PADA MAHASISWA KEPERAWATAN DAN KEDOKTERAN UMUM UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG
Abstract
Temuan dalam penelitian ini memiliki hipotesis untuk mencari tahu hubungan antara persepsi terhadap kesehatan dengan perilaku merokok pada mahasiswa keperawatan dan kedokteran umum universitas sultan agung semarang. Populasi 244 mahasiswa laki - laki. Metode kuantitatif menjadi pilihan penelitian. Teknik memilih sampel peneliti menggunakan teknik cluster random sampling. Pengambilan data menggunakan 2 skala, yaitu skala persepsi terhadap kesehatan 24 aitem dan skala perilaku merokok 24 aitem . Uji daya beda skala persepsi terhadap kesehatan dengan estimasi reliabilitas sebesar 0.730. Uji daya beda skala perilaku merokok berkisar dengan estimasi 0.734. Penelitian ini memiliki uji hipotesis yang diuji dengan korelasi product moment dari Karl Pearson. Hasil dari uji tersebut ditemukan adanya hubungan negatif yang sangat signifikan anatara persepsi terhadap kesehatan dengan perilaku merokok diperoleh rxy = - 0.446 dengan taraf signifikan p = 0,000 (pada p < 0,01), yang berarti hipotesis (dugaan) penelitian sesuai dan dapat diterima. Berdasarkan hasil temuan peneliti menarik suatu kesimpulan penuh kesadaran bahwa dengan taraf persepsi yang rendah terhadap kesehatan berarti semakin tinggi perilaku merokok, dan sebaliknya.
Kata Kunci: persepsi terhadap kesehatan, perilaku merokok, mahasiswa keperawatan dan kedokteran umum
Kata Kunci: persepsi terhadap kesehatan, perilaku merokok, mahasiswa keperawatan dan kedokteran umum
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.