Hubungan Antara Dukungan Sosial Dengan Homesickness Pada Mahasiswa Rantau Di Universitas Islam Sultan Agung Semarang
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empirik hubungan antara dukungan sosial dengan homesickness pada mahasiswa rantau di Universitas Islam Sultan Agung Semarang. Teknik dalam pemilihan sampel pada penelitian ini menggunakan simple random sampling. Sampel yang digunakan pada penelitian ini terdiri dari 120 mahasiswa yang bergabung dalam organisasi IMG (Ikatan Mahasiswa Grobogan). Penelitian ini mencakup 2 skala, yaitu skala dukungan sosial yang terdiri dari 40 aitem dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,937 dan skala homesickness yang terdiri dari 28 aitem dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,930. Hasil uji hipotesis menunjukan nilai rxy = - 0,302 dengan p = < 0,001 (p < 0,01). Hal ini menunjukan bahwa adanya hubungan negatif yang sangat signifikan antara dukungan sosial dengan homesickness pada mahasiswa rantau di Universitas Islam Sultan Agung Semarang, artinya semakin tinggi tingkat dukungan sosial yang diterima, maka semakin rendah tingkat homesickness yang terjadi pada mahasiswa rantau. Dan sebaliknya, apabila semakin rendah dukungan sosial yang diterima, maka semakin tinggi tingkat homesickness yang terjadi pada mahasiswa rantau.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Amalia, R., & Maulida, R. (2023). Pengaruh Dukungan Sosial Terhadap Homesickness yang Dialami Mahasiswa Rantau. Jurnal Pelayanan Bimbingan Dan Konseling Program Studi Bimbingan Dan Konseling FKIP Universitas Lambung Mangkurat, 6(4).
Bonanno, G. A. (2001). Introduction: New directions in bereavement research and theory. In American Behavioral Scientist (Vol. 44, Issue 5, pp. 718–725). Sage Publications.
Debora, C., Pratiknjo, M., & Sandiah, N. (2021). Strategi Adaptasi Mahasiswa Perantauan Asal Jakarta Di Fakultas Ilmu Sosial Dan Polotik Universitas Sam Ratulangi Mabado. Holistik, 14(3), 1–12.
Halim, C. F., & Dariyo, A. (2016). Hubungan Psychological Well-Being dengan Loneliness pada Mahasiswa yang Merantau Relationship between Psychological Well-Being and Loneliness among Overseas Student. Jurnal Psikogenesis, 4(2), 170–181.
Hartaji, D. (2012). Motivasi Berprestasi Pada Mahasiswa Yang Berkuliah Dengan Jurusan Orangtua. Depok: Fakultas Psikologi Universitas Guna Darma.
Istanto, T., & Engry, A. (2019). Hubungan Antara Dukungan Sosial Dan Homesickness Pada Mahasiswa Rantau Yang Berasal Dari Luar Pulau Jawa Di Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya Kampus Pakuwon City. Jurnal Experientia, 7(1), 19–30.
Lestari, M. (2021). Hubungan Antara Sense of Belonging dengan Homesickness pada Siswa Baru di Pondok Pesantren. Jurnal Psikologi Islam Al-Qalb, 12(1), 39–50. https://doi.org/10.15548/alqalb.v12i1.2214
Lingga, R. W. W. L., & Tuapattinaja, J. M. R. (2012). Gambaran Virtue Mahasiswa Perantau. Predicara, 1(2), 59–68.
Marshall, C. A., & Mathias, J. (2016). Culture Shock: Applying the Lessons from International Student Acculturation to Non-Traditional Students. Widening Participation, Higher Education and Non-Traditional Students: Supporting Transitions through Foundation Programmes, 133–149..
Oetomo, P., Yuwanto. Listyo, & Rahaju, S. (2017). Faktor Penentu Penyesuaian Diri pada Mahasiswa Baru Emerging Adulthood Tahun Pertama dan Tahun Kedua (Determinants of Adjustment for New Students Emerging Adulthood First Year and Year Two). Mind Set, 8(2), 67–77.
Olivia, H., Sudarsono, A. B., & Sarasati, F. (2024). Fenomena Culture Shock Mahasiswa Perantauan di Kabupaten Bekasi. Jurnal Pustaka Komunikasi, 7(1), 174–184. https://doi.org/10.32509/pustakom.v7i1.3741
Sarafino, E. P. ., & Smith, T. W. . (2011). Health psychology : biopsychosocial interactions (E. Sarafino & T. Smith, Eds.; 7th ed.). John Wiley & Sons, INC.
Thurber, C. A., Walton, E., Murray, R. D., Frankowski, B. L., Gereige, R. S., Mears, C. J., Roland, M. M., Young, T. L., Grant, L. M., Hyman, D., Magalnick, H., Monteverdi, G. J., Pattishall, E. G., LaCursia, N., Mazyck, D., Vernon-Smiley, M., Wallace, R., & Li, S. (2007). Preventing and treating homesickness. Pediatrics, 119(1), 192–201. https://doi.org/10.1542/peds.2006-2781
Refbacks
- There are currently no refbacks.

Proyeksi by http://jurnal.unissula.ac.id/index.php/takaya/ is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.